Prosemik (Jarak Sosial & Jarak Publik)
TUGAS INDIVIDU II
ILMU BUDAYA DASAR
“PROSEMIK DAN JARAK SOSIAL SERTA
JARAK PUBLIK”
DOSEN : ARUM PANDAN SARI
Disusun
oleh:
Teresa
Kiseki (NPM : 17518030)
Pengertian
Prosemik
Proksemik adalah studi yang mempelajari posisi tubuh
dan jarak tubuh (ruang antar tubuh sewaktu orang berkomunikasi antarpersonal).
Adalah Edward T.Hall sebagai bapak dari studi prosemik yang mengenalkan teori
ini. Proksemik menurut Hall adalah bentuk lain untuk menjelaskan hubungan
antara pengamatannya dan teori tentang bagaimana seseorang menggunakan ruang
yang khusus dalam kebudayaan dan kebiasaan untuk berkomunikasi antarpersonal.
Teori Jarak dalam Prosemik (Jonathon Tabor)
Menurut Jonathon Tabor, teori jarak didasarkan kepada teori tentang binatang mirip manusia oleh ahli hewan asal Jerman, Heini Heidger, seperti yang ditemukan pada bukunya"Studi tentang perilaku binatang-binatang yang terkurung di Kebun Binatang dan Sirkus". Heidger, dalam masalah ini, telah membedakan antara :
• jarak terbang (daerah lari hewan),
• jarak kritikal (daerah penyerangan)
• jarak pribadi (jarak yang memisahkan antar anggota spesies,seperti antara dua angsa)
• jarak sosial (jarak komunikasi antar-spesies).
Jarak sosial
Posisi tubuh yang di lakukan ketika kita
sedang bertemu dengan kenalan kita.
- Bentuk dekat - 1.2 sampai 2.1 m
- Bentuk jauh - 2.1 sampai 3.6 m
Contoh dari Jarak Sosial yang terjadi di
masyarakat adalah pada fase dekat adalah diskusi bisnis yang impersonal;
obrolan dengan teman sekerja. Contoh dari jarak sosial fase jauh adalah diskusi
bisnis yang lebih formal; jarak yang kita atur kalau kita ingin sendirian.
Misalnya membaca; ketika berbicara pada jarak ini suara lebih keras dari suara
untuk fase dekat.
Jarak publik
Posisi dan jarak tubuh ketika
berhubungan dengan masyarakat
- Bentuk dekat - 3.6 sampai 7.5 m
- Bentuk jauh - 7.5 m lebih
Contoh dari jarak public fase dekat
adalah suara keras dengan volume tidak penuh; orang yang berbicara di depan
kelompok kecil, kelompok belajar kecil-kecilan di sekolah. Sedangkan contoh
dari jarak publik fase jauh antara lain adalah pidato; komunikasi interpersonal
barangkali tidak mungkin; jarak minimum antara publik dengan tokoh (misal:
politisi dan bintang film), pemuka agama yang sedang berkhotbah di depan di
antara para jemaat- jemaatnya.
Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Proksemik
https://adeputrasetiawansyahblog.wordpress.com/2016/03/30/teori-proksemik/
Komentar
Posting Komentar